Kota Bogor,DBestNews
Sekelompok orang tewas setelah menggelar pesta minuman keras (miras) oplosan jenis Aseng di bengkel tambal ban dan tempat pencucian motor yang berlokasi diwilayah RT. 5/1, Kelurahan Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Jum’at (7/02/2025)
Kompol Agustinus Manurung (Kapolsek Bogor Tengah) membenarkan adanya Insiden sekelompok warga Kota Bogor meninggal dunia setelah mengkonsumsi pesta minuman keras (miras) oplosan berjenis Aseng.
Senada yang disampaikan Agustinus, korban saat ini ada empat orang dan satu orang masih di rawat di Rumah Sakit Palang Merah Indonesia (RS. PMI) Kota Bogor, Minggu (9/02/2025).
Korban yang meninggal dunia berinisial C (RT 5/1), H (RT 4/1), Y (RT 4/1) dan I (RT. 2/1), satu lagi dalam keadaan kritis yang berinisial A warga Tegal Mangga.
Insiden tersebut berawal dari kumpul-kumpul sambil mengkonsumsi minuman keras (miras) oplosan pada Jum’at sore hingga larut malam. Minuman yang merenggut nyawa warga Kota Bogor di duga Minuman gingseng yang di campuran dengan minuman suplemen atau Isotonik. Minuman Keras (Miras) Oplosan dibeli di warung sekitar Taman Coret-coret.” Ujarnya.
Saat ini, penjual minuman keras (Miras) oplosan berjenis Aseng yang berinisial S sudah diamankan di Polsek Bogor Utara dan sedang dilakukan pemeriksaan lebih dalam.( Redaksi )