Bogor, DBestnews.
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79, Pemerintah Desa (Pemdes) Cipelang kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor bersama Lembaga Desa dan Paguyuban Cipelang Herang menggelar acara Malam Tasyakuran.
Acara yang diadakan di Halaman Kantor Desa Cipelang ini berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh Camat Cijeruk, Moch Sobar Mansoer, serta berbagai tokoh masyarakat dan warga setempat, Ketua Paguyuban Cipelang H. Deni Saputra beserta anggotanya, Jum’at malam’ (16/08/2024).
Pantauan Media DBestnews dilapangan, Acara tasyakuran ini dimulai dengan kegiatan tawasulan, di mana seluruh hadirin bersama-sama mendoakan para pahlawan yang telah berjasa bagi kemerdekaan Indonesia. Doa dipimpin oleh ulama setempat, yang juga memberikan tausiyah penuh makna mengenai pentingnya menjaga persatuan dan semangat kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari.
Selain itu, acara Marhaba juga turut memeriahkan malam tersebut. Marhaba adalah salah satu bentuk penghormatan kepada Nabi Muhammad SAW yang dilakukan dengan melantunkan sholawat dan pujian. Suara lantunan Marhaba yang indah menambah suasana khidmat dan syahdu dalam malam tasyakuran ini.
Kepala Desa Cipelang, Bapak Kiki Sukiwan, S.Ip., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas nikmat kemerdekaan dan berharap agar semangat perjuangan para pahlawan dapat terus diwariskan kepada generasi muda Desa Cipelang.
“Kita harus selalu mengingat jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa ini. Dengan acara tasyakuran ini, semoga kita semua dapat lebih menghargai kemerdekaan dan menjaga persatuan di desa kita,” ujar Kepala Desa.
Kades Kiki menghaturkan terimakasih atas dukungan dan partisipasi dari seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan malam tasyakuran ini. “Semoga melalui kegiatan ini, kita dapat memperkuat kebersamaan dan meningkatkan rasa syukur atas nikmat kemerdekaan yang telah kita rasakan selama 79 tahun,” tandasnya.
Camat Cijeruk, Moch Sobar Mansoer, dalam kesempatan tersebut juga memberikan sambutan. Ia mengapresiasi Pemdes Cipelang bersama lembaga desa dan Paguyuban Cipelang Herang atas inisiatif mereka dalam menggelar acara ini, serta menekankan pentingnya menjaga persatuan dan gotong royong di tengah masyarakat.
Acara malam tasyakuran ini juga diisi dengan tausiyah dari ulama setempat, yang memberikan pesan-pesan moral serta pengingat untuk senantiasa bersyukur dan menjaga amanah kemerdekaan. Tausiyah ini memberikan pencerahan dan menjadi pengingat bagi seluruh hadirin untuk terus memperkuat iman dan kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari.
Malam tasyakuran diakhiri dengan ramah tamah dan makan bersama yang disajikan oleh panitia. Kebersamaan dan keakraban di antara warga semakin terasa dalam suasana yang penuh kehangatan tersebut.
Dengan terselenggaranya acara ini, masyarakat Desa Cipelang diharapkan dapat terus memupuk semangat kebangsaan dan menjaga nilai-nilai persatuan yang telah diperjuangkan oleh para pendahulu.
Reporter: Rusdi