Bogor,DBestNews.
Desa Purwasari,Kecamatan Dramaga,Kabupaten Bogor pada Jumat 7 Pebruari 2025 mendapat kunjungan kerja dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Propinsi Jawa Barat Komisi 4 Samsul Hidayat,SH dan juga Anggota DPRD Kabupaten Bogor Ridwan Muhibi dari Partai Golkar.
Menurut Kades Purwasari M.Yusup Mustopa kepada Media ini mengatakan,kedatangan anggota DPRD Propinsi Jawa Barat dan Anggota DPRD Kabupaten Bogor tentunya bertujuan untuk melakukan sosialisasi peraturan daerah Jawa Barat.
Dikatakannya,disamping itu juga kedatangan anggota Dewan Propinsi Jawa Barat Samsul Hidayat,SH dan anggota DPRD Kabupaten Bogor Ridwan Muhibi adalah untuk menjaring aspirasi masyarakat yang belum terkaper terkait dengan keinginan dan permintaan kebutuhan selama ini,sehingga untuk menuju pembangunan di desa Purwasari.
Intinya adalah kehadiran anggota DPRD Propinsi Jawa Barat dan Kabupaten Bogor terkait dengan sosialisasi peraturan daerah Jawa Barat .
Alhamdulillah masyarakatpun menyampaikan beberapa aspirasi sehingga mudah-mudahan ini bisa direalisasikan,adapun pertama lebih kearah pembangunan Puskesmas rawat inap sehingga daya kerja diantaranya desa Purwasari,Desa Petir dan Desa Sukadamai,untuk wilayah kerja Desa Purwasari dan di tempat umumnya untuk di masyarakat di desa yang ada di Kecamatan Dramaga,karena ada beberapa masyarakat yang masuk untuk berobat dikarenakan sarana dan prasarana yang tidak lengkap dan tidak memenuhi persyaratan,tentunya apa yang diajukan untuk pembangunan Puskesmas menjadi tujuan menuju Desa Zero West dalam memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat.
Selain melakukan sosialisasi peraturan daerah Jawa Barat juga termasuk program Pendidikan Anak Usia Dini ( PAUD ), juga dengan adanya sejak tahun 2024 terkait pengelolaan sampah yang dilakukan oleh BUMDES,terkait dengan isu penanggulan lingkungan berbasis Desa dan masyarakat ,namun harus dilakukan penyempurnaan.
Kemudian dalam hal ini tidak hanya sebatas pembangunan akan tetapi juga sekaligus Sumber Daya Manusia ( SDM ) karena itu nanti menunjukkan kualitas pelayanan dan perlengkapan yang akan menentukan ke arah yang lebih baik.( Mahpudin/Redaksi )